Tahun
2012 ini sudah tidak asing lagi melihat kaum wanita yang bisa mengendarai motor
kopling atau motor gede. Seperti motor tiger, v-xion, ninja, megapro, dll. Sedikit
curhat ini, bukannya sombong nich. Awalnya dulu waktu aqu masih sekolah SMP, aq
pengen banget bisa naik motor, tapi di
rumah adanya motor Win, motor win ini juga motor pinjaman dari kantor ayah. Jadi
ya aq bisanya belajar naik motor win yang kopling itu. Akhirnya, aq belajar
dech naik motor kopling. Gak lama sich belajar motornya. Alhamdulillah 4 hari
juga udah bisa dan lancar. Aq mau kasih tips-tips atau cara-cara nich biar bisa
mengendarai motor kopling. Bahkan aq pernah sekali ke kampus naik motor tiger
2000.
1.
Harus
yakin, kalau kita pasti bisa untuk melakukan hal tersebut.
2.
Hidupkan
mesin motor (starter).
3.
Setelah
mesin menyala, tarik kopling yang ada di sebelah kiri stang.
4.
Masukkan
perseneling ( injak gigi) kearah depan yang ada di bawah bagian kaki kiri. Perhatian
nich, jangan pernah injak perseneling ketika kopling tidak di tarik.
5.
Selanjutnya,
lepaskan kopling dengan sangat pelan-pelan. Dan nantinya motor akan berjalan
dengan pelan. Disini harus bisa mengatur kestabilan kopling. Jika tidak nantinya
mesin motor akan mati. Apabila mesin motor mati, persenelig (gigi) harus di
netralkan terlebih dahulu, lalu selanjutnya hidupkan mesin, dan tarik
koplingnya dan masukkan perseneling ( gigi 1 ) kembali, lepaskan dengan sangat perlahan.
6. Kemudian
untuk mengoper perseneling selanjutnya (gigi 2), tarik kopling dan injak
perseneling kearah belakang. Setiap ingin menetralkan dari gigi 2 ke 1,
injak ke arah depan satu kali. Untuk menetralkan
dari gig 3 ke 2, injak ke arah depan 2x. Biasanya untuk motor tiger ada 4
perseneling (gigi).
Oiy ada yang lupa nich, setiap ingin mengerem kopling harus
keadaan di tarik kebelakang. Setelah itu lepas rem dan lepas juga kopling
secara pelan-pelan. Supaya biar cepat
bisa sambil di praktekkan ya. Mohon maaf jika masih ada kata-kata yang kurang.
Awalnya belajar susah pakai kopling. Tapi giliran udah bisa rasanya jauh lebih nyaman.
BalasHapus